header-int

Pengumuman Penerima Hibah Riset Kolaborasi Indonesia Tahun 2024

Rabu, 03 Apr 2024, 15:24:19 WIB - 734 View
Share

Yth.1. Para Dekan Fakultas;
2. Para Direktur Kampus UPI di Daerah;
di Lingkungan Universitas Pendidikan Indonesia

Berdasarkan hasil seleksi proposal yang dilaksanakan secara daring oleh 21 PTNBH,dengan hormat kami sampaikan bahwa dari hasil seleksi proposal Riset Kolaborasi Indonesia Tahun 2024,  proposal  Bapak/Ibu  ditetapkan  sebagai  penerimadana  Riset  Kolaborasi  Indonesia. Selamat  kami  ucapkan  kepada  Bapak/Ibu  yang  telah  dinyatakan  lolos. Selanjutnya,  kami mengundang kehadiran bapak/ibu pada pelaksanaan kontrak Riset Kolaborasi Indonesia yang akan dilaksanakan secara terpusat melalui platform zoom pada:

hari/tanggal: Jumat, 5 April 2024
waktu: 09.00 -11.00 WIB
meeting ID: 986 7088 2924
passcode: RKI_2024

Demikian pengumuman ini kami sampaikan, untuk dapat diinformasikan kepada para Dosen di Lingkungan unit kerja Bapak/Ibu. Atas perhatian dan kerja sama yang baik, kami ucapkan terima kasih.

Unduh surat
Unduh lampiran - Penerima Hibah
Unduh lampiran - Undangan

LPPM Universitas Pendidikan Indonesia
Jl. Dr. Setiabudi No. 229 Bandung
================================================
Telpon / Fax: 022 2001908 - 2002007, posel : lppm[at]upi.edu
© 2024 LPPM Universitas Pendidikan Indonesia Follow LPPM Universitas Pendidikan Indonesia : Youtube