Melalui DPPM UPI, Aluna Group menyalurkan donasi berupa pakaian baru dalam program UPI Peduli Bencana sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat terdampak bencana di Sumatra dan Aceh. Simbolisasi penerimaan donasi dilaksanakan pada Jumat, 9 Januari 2026, bertempat di Gedung DPPM UPI Lantai 1, sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat terdampak bencana di wilayah Sumatra dan Aceh.

Bantuan pakaian baru ini diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan dasar masyarakat, khususnya dalam masa pemulihan pascabencana. Simbolisasi penerimaan donasi menjadi wujud sinergi antara UPI dan mitra eksternal dalam mendukung aksi kemanusiaan yang berkelanjutan.
Kegiatan ini juga sejalan dengan komitmen UPI dalam mendukung Sustainable Development Goals (SDGs), terutama SDG 1 (Tanpa Kemiskinan) dan SDG 17 (Kemitraan untuk Mencapai Tujuan), melalui kolaborasi nyata dalam upaya membantu masyarakat yang membutuhkan.
UPI menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Aluna Group atas kepedulian dan kontribusi yang diberikan. Bantuan yang diterima selanjutnya akan disalurkan kepada masyarakat terdampak melalui mekanisme UPI Peduli Bencana agar tepat sasaran dan bermanfaat secara optimal.
#DPPM UPI
#UPI Peduli Bencana
#Pray For Sumatra
#AlunaGroup