header-int

Kunjungan Kerja EKKIP LPPM ke USU dan UNIMED

Posted at 2024-05-27 by : Administrator pada
Share

Kunjungan Kerja EKKIP LPPM ke Galeri Ulos Sianipar,
FBS Universitas Sumatera Utara, dan Universitas Negeri Medan


Foto Bersama di Galeri Ulos Sianipar
Dokumentasi Pribadi oleh Heru Mahmud, 2024

Kamis-Sabtu, 16-18 Mei 2024, Kepala Pusat Kajian Ekonomi Kreatif, Kewirausahaan, dan Industri Pariwisata (EKKIP) beserta tim LPPM melakukan kunjungan kerja ke Medan, Sumatera Utara dengan beberapa agenda. Hari pertama melakukan kunjungan ke Galeri Ulos Sianipar yang berlokasi di Gg. Pendidikan No.130, Binjai, Kec. Medan Denai, Kota Medan, Sumatera Utara. Kegiatan kunjungan ini tentunya tidak lepas dari peran EKKIP sebagai pusat kajian yang bergerak di bidang ekonomi kreatif dan kewirausahaan. Hal ini tentu sangat erat kaitanya bahwa Galeri Ulos ini menjadi salah satu ikon wisata di Kota Medan serta sebagai tempat yang menyediakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat setempat dan masih menjunjung tinggi adat serta “Ulos” sebagai budaya asli Batak.


Penjelasan oleh Manajer Pusat Produksi
Dokumentasi Pribadi oleh Heru Mahmud, 2024

Selain itu, EKKIP juga berkesempatan untuk melihat proses produksi dan pembuatan ulos sebelum dipasarkan di galeri maupun dikonsumsi oleh khalayak luas. Rosion Marbun selaku manajer di pusat produksi pertenunan Ulos ini menjelaskan bahwa banyak masyarakat yang bekerja sebagai penenun disini untuk menyelesaikan pesanan dari beberapa instansi di wilayah Sumatera Utara. Galeri Ulos yang didirikan oleh Robert M. T Sianipar pada tahun 1992 memang sengaja mempekerjakan masyarakat disekitar lingkungan galeri karena ingin menjadikan wilayah tersebut sebagai wilayah yang kreatif dan berbudaya serta menjunjung tinggi kebudayaan lokal Batak.  


Poster Kegiatan Seminar
Dokumentasi Pribadi oleh Heru Mahmud, 2024

Pada hari berikutnya, berlangsung Seminar Kolaborasi Kajian Budaya, Seni, dan Pariwisata dimana Kepala Pusat EKKIP, Dr. Yuliawan Kasmahidayat, M.Si. sebagai salah satu Keynote Speaker dalam kegiatan tersebut Bersama dengan Dr. Asmyta Surbakti, M.Si. Kegiatan ini menjadi ajang kolaborasi antara EKKIP, Asosiasi Kajian Budaya Indonesia (AKBI), dan program Magister Pengkajian Seni FBS Universitas Sumatera Utara. Selain itu, kegiatan ini juga mengundang Dr. Yustina Devi, M.Hum dari Universitas Sanata Dharma dan Dr. Tuntun Sinaga, M.Hum dari Universitas Lampung sebagai narasumber. Kegiatan yang dimoderatori oleh Dr. Vanesia Amelia Sebayang, M.Sn. ini berlangsung selama 4 jam dengan pembahasan mengenai kondisi kajian budaya yang dapat diintegrasikan dengan seni sebagai produk pariwisata.  


Yuliawan menyampaikan materi Seminar
Dokumentasi Pribadi oleh Heru Mahmud, 2024

Yuliawan selaku EKKIP LPPM dan juga Ketua AKBI menyampaikan bahwa kegiatan ini akan menjadi jembatan kerjasama dengan beberapa program studi terkait dari berbagai universitas yang tergabung di AKBI. Ia juga menyampaikan bahwa kegiatan serupa akan diselenggarakan dalam bentuk Simposium di Universitas Pendidikan Indonesia yang direncanakan pada bulan Oktober mendatang. Yuliawan mengharapkan bahwa kegiatan ini dapat menambah relasi dan kerjasama akademis pada kajian dalam bidang ekonomi kreatif, kewirausahaan, dan industri pariwisata. 

Dilain kesempatan, Yuliawan juga melakukan pertemuan dengan Dr. M. Surip. S.Pd. M.Si selaku Kepala HUMAS Universitas Negeri Medan yang juga mendiskusikan terkait penjajakan kerjasama EKKIP LPPM dengan unit serupa di UNIMED nantinya. Yuliawan mengharapkan bahwa EKKIP dapat melebarkan sayap kerjasama melalui riset dan pengabdian kepada masyarakat serta berkolaborasi atau kerjasama dengan pemerintah daerah, tingkat pusat, daerah, bahkan desa, serta dunia usaha dan masyarakat termasuk bidang kehumasan di universitas.


Pertemuan dengan Humas Unimed
Dokumentasi Pribadi oleh Heru Mahmud, 2024

LAMPIRAN FOTO KEGIATAN

LPPM Universitas Pendidikan Indonesia
Jl. Dr. Setiabudi No. 229 Bandung
================================================
Telpon / Fax: 022 2001908 - 2002007, posel : lppm[at]upi.edu
© 2024 LPPM Universitas Pendidikan Indonesia Follow LPPM Universitas Pendidikan Indonesia : Youtube